IKATAN PELAJAR MUHAMMADIYAH (IPM) SMK Muhammadiyah 1 Sukoharjo
IKATAN PELAJAR MUHAMMADIYAH (IPM) SMK Muhammadiyah 1 Sukoharjo

Di dalam artikel kali ini akan berisi sedikit refrensi tentang IPM. Di IPM sendiri memiliki beberapa kegiatan. Kegiatan yang dilakukan IPM ditahun 2018 adalah sebagai berikut :

  • Rekrutment pengurus baru
  • Musyran (Musyawarah Ranting)
  • LDPR yang dilaksanakan 2 hari  di tawangmangu resort
  • Pelantikan

Setelah diadakan pelantikan kegiatan yang dilakukan oleh pengrus baru meliputi

  • Korpinda yg bekerja sama dengan PD IPM yang dilaksanakan di SMK MUH 1 SKH

Selain adanya kegiatan IPM, Ipm juga memiliki sistem kerja tersendiri.System kerja yang dilakukan oleh IPM  itu sendiri  dibagi menjadi beberapa bidang yaitu

  • PU(pengurus umum)
  • KDI(kajian dakwah islam )
  • PIP(pengkajian ilmu pengetahuan)
  • ASBO(Asosiasi seni budaya dan olahraga)
  • KADERISASI
  • ADVOKADISASI

Didalam IPM selain adanya sistem kerja IPM juga menghadapi berbagai KESULITAN. Salah satunya di dalam menjalankan kegiatan, namun untuk menangani kesulitan tersebut disetiap kegiatan yang dijalan kan para anggota IPM sudah menyusun kepanitiaan terlebih dahulu untuk mengatasi KESULITAN tersebut.

Pembina IPM sendiri memberikan BIMBINGAN kepada anggota IPM tidak secara formal namun secara eksidental dengan  melalui rapat-rapat kecil yang diadakan oleh anggota IPM.

Di dalam IPM memiliki VISI dan MISI tersendiri yaitu sebagai berikut.

VISI

Terwujudnya pelajar muslim yang berilmu, berakhlak mulia, terampil dalam rangka menegakkan dan menjunjung tinggi nilai-nilai islam sehingga terwujud masyarakat islam yang sebenar-benarnya

MISI

  1. Memperjuangkan nilai-nilai islam sebagai rahmatan lil alamin
  2. Meningkatan kapasitas kepemimpinan pelajar muslim melalui kaderisasi dan, pendampingan, dan advokasi
  3. Meningkatkan kesadaran pelajar tentang ilmu pengetahuan, keterampilan, dan teknologi
  4. Mengembangkan potensi pelajar muslim guna membentuk masyarakat muslim yang sebenar-benarnya

“Beberapa siswa dan guru menganggap IPM menganggu jam pembelajaran. Itu salah satu kendala yang diterima IPM. Sebenarnya kegiatan IPM dilakukan tidak setiap hari menggambil jam pelajaran. Itu tergantung dari anggota IPM itu sendiri dalam mengatur waktu antara pembelajaran dan IPM “ ujar Bp Zanin selaku pembina dari IPM.

Jumlah pengurus IPM di SMK Muhammadiyah di tahun periode baru ini sebanyak 70 siswa. Di setiap tahunnya anggota IPM itu sendiri menurun.Di karenakan beberapa siswa banyak yang mengikuti kegiatan yang lain. Seperti TONSUS, PMR, PKS, dll.

IPM sendiri tidak hanya memiliki manfaat untuk siswa siswi di sekolah namun juga memiliki manfaat bagi sekolahan.Manfaat IPM bagi sekolahan yaitu :

  1. Merupakan organisasi resmi (tangan kanan dari sekolahan)
  2. Membantu kegiatan lapangan disekolahan
  3. Bermanfaat untuk siswa dalam berorganisasi dengan baik
  4. Sangat membantu disetiap kegiatan sekolah

Selain untuk sekolah IPM juga bermanfaat bagi siswa nya tersendiri.Manfaat IPM bagi siswa yaitu

  1. Membuat siswa menjadi lebih kreatif
  2. Membuat siswa menjadi lebih mandiri
  3. Membuat siswa lebih gemar dalam berorganisasi
  4. Melatih jiwa kepemimpinan bagi siswa

IPM sendiri dapat menjadi kebanggan sekolah karen menciptakan kader-kader yang lebih baik dan berpontensi.Yang dapat dibanggakan IPM di sekolah yaitu salah satunya sebagai cikal bakal sekolah.

Demikianlah pokok bahasan makalah ini yang dapat kami paparkan, Besar harapan kami makalah ini dapat bermanfaat untuk kalangan banyak. Karena keterbatasan pengetahuan dan referensi, Penulis menyadari makalah ini masih jauh dari sempurna, Oleh karena itu saran dan kritik yang membangun sangat diharapkan agar makalah ini dapat disusun menjadi lebih baik lagi dimasa yang akan datang.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here